Write It - Manchester United (MU) telah menampakkan kebangkitannya di kompetisi Premier League. Sempat terseok di papan tengah pada awal kompetisi, kini tim besutan Erik ten Hag itu sudah bertengger di barisan atas klasemen sementara.
Kebangkitan MU juga ditandai dengan
keberhasilannya menggondol penghargaan bulanan pada Februari. Ya, tidak
tanggung-tanggung, tiga punggawa Red
Devils
berhasil mencatatkan namanya.
Yang pertama adalah gelar peraih terbaik
bulan Februari
yang berhasil diamankan oleh Erik ten Hag. Penghargaan itu diberikan setelah MU
berhasil meraih hasil positif dari empat pertandingan dengan rincian tiga kali
menang dan satu kali imbang.
Nama berikutnya adalah Marcus Rashford. Pemain
asal Inggris
ini menjadi pemain terbaik pada bulan Februari setelah mempu mencetak lima gol
dan membawa tiga kemenangan bagi MU.
Belum cukup sampai di situ, sang penjaga
gawang, David
De
Gea
juga berhasil meraih penghargaan sebagai penyelamatan terbaik di bulan Februari. Aksi ini
dilakukan De
Gea
saat timnya berhadapan dengan Leicester
City.
Setidaknya terdapat dua penyelamatan
penting yang dilakukan De
Gea
pada laga tersebut. Yang pertama saat De Gea berhasil menghalau
tendangan keras Harvey
Barnes. Dan yang kedua adalah saat penjaga gawang asal Spanyol itu berhasil
mementahkan sundulan Kelechi Iheanacho. Kedua aksi tersebut dilakukan hanya
menggunakan satu tangan saja. Di akhir pertandingan MU berhasil mengungguli The Foxes dengan skor telak
3-0.
(OTK/MSY)